Website diibaratkan sebagai showroom Anda bisa menjalankan bisnis internet dengan memiliki website, atau tanpa website. Sama halnya seperti bisnis tradisional, Anda bisa menjual produk Anda dengan memiliki showroom ataupun tanpa showroom. Untuk memiliki website/showroom dalam bisnis internet, Anda harus mengetahui beberapa elemen berikut: 1. Nama Domain (alamat website) Fungsinya sama seperti alamat showroom, dalam dunia internet,jika Anda ingin mengajak orang berkunjung ke website Anda,mereka harus mengetahui alamat website atau nama Domain. Beberapa tempat penyedia Domain: www.idWebhost.com www.indosite.com www.godaddy.com www.namecheapdomain.com 2. Web Hosting Web Hosting ini bisa dianalogikan sebagai besarnya showroom Anda. Ukuran besarnya web Hosting adalah dalam mega Byte, misalnya 1 MB, atau 10 MB atau 1000 MB tergantung kebutuhan Anda. Biasanya Anda bisa menyewa web hosting ini perbulan atau per tahun. Beberapa tempat penyedia web hosting: www.myTopHosting.com www.idWenhost.com...